Sukses Tak Harus Berjas dan Berpantofel , Banyak Blogger Sudah Membuktikan


Dewasa ini orang beranggapan bahwa sukses adalah mereka yang memakai jas dan berpantofel. Tapi anggapan ini nyatanya tidak sepenuhnya benar. Banyak sekali saudara-saudara kita yang tidak berjas dan berpantofel justru lebih sukses dari mereka yang berjas dan berpantofel. Siapa mereka ? Apa pekerjaan mereka ? Berapa penghasilan mereka kok bisa dibilang sukses ? Pertanyaan-pertanyaan seperti sudah barang tentu tidak asing lagi terlontar dari mereka yang punya pandangan sempit bahwa sukses itu harus berjas dan berpantofel.

Salah satu pekerjaan yang kurang diketahui masyarakat umum namun menjanjikan prospek bagus bagi mereka yang giat menekuninya adalah profesi sebagai blogger. Menjadi blogger bukan sekedar memiliki blog dan menulis asal-asalan di blog. Menjadi blogger bukanlah suatu profesi yang mudah dijalani. Dibutuhkan keuletan , kesabaran , dan tanggung jawab serta dedikasi tinggi dari pelakunya.
Seorang blogger memang tidak memiliki gaji / penghasilan yang pasti. Tetapi mereka bisa memanfaatkan media blog yang dimiliki untuk menghasilkan pundi-pundi rupiah bagi mereka. Bagaimana caranya ? Dewasa ini banyak sekali cara untuk mencari uang melalui internet. Salah satunya adalah menjalin kerja sama dengan iklan layanan Google atau Google Adsense. Dengan Google Adsense seorang blogger bisa mendapatkan penghasilan dari usaha jerih payahnya menyajikan sebuah artikel untuk masyarakat. Walaupun terkadang usaha para blogger tidak dihargai tetapi itulah sesungguhnya cobaan seorang blogger. Dengan kesabaran dan dedikasi tinggi yang dimiliki blogger semua permasalahan pasti bisa dihadapi. Jadi berapa dong besaran pasti gaji seorang blogger kalau begitu ? Pertanyaan seperti ini sebenarnya tidak bisa dijawab secara pasti karena bayaran / pendapatan yang didapatkan oleh seorang blogger kembali lagi kepada pelakunya itu sendiri. Seorang blogger yang aktif menulis artikel dan punya jalinan kerja sama dengan penyedia layanan iklan yang banyak tentu punya penghasilan yang lebih banyak daripada blogger yang kurang aktif. Bahkan yang lebih parah, blogger asal-asalan tidak mendapat bayaran sepeserpun meskipun memiliki blog yang bagus, karena mereka kurang aktif mencari-cari peluang untuk meraup rupiah dari internet.




Perlu diketahui saja seorang blogger yang punya jalinan kerja sama yang banyak dengan berbagai perusahaan iklan online bisa meraup penghasilan diatas 2 juta rupiah per bulannya. Bekerja hanya di depan komputer atau laptop menulis artikel demi artikel sudah mendapatkan gaji sebesar itu. Siapa yang tidak mau coba ?

Profesi blogger sebenarnya adalah profesi yang sangat menjanjikan. Banyak orang mulai menggeluti dunia blogger ini karena tertarik dengan pundi-pundi rupiah yang dapat di dapatkan. Tetapi itu semua kembali kepada pelaku blogger itu sendiri. Bagaimana ia menyikapi setiap persoalan yang ia temui. Semakin besar penghasilan seorang blogger maka semakin besar juga ikhtiar dan tawakkal yang dilakukannya untuk mencapai itu semua.

Awal mula profesi blogger booming di Indonesia
            
Tidak ada yang tau pasti kapan profesi blogger mulai booming di Indonesia yang jelas masyarakat Indonesia adalah masyarakat yang kreatif banyak sekali ide-ide dan gagasan lahir dari pola pikir mereka. Sejak internet mulai nge-tren di Indonesia banyak sekali bermunculan tulisan-tulisan kreatif hasil karya orang indonesai. Mereka awalnya menulis hanya untuk memenuhi hasrat mereka untuk berbagi dan menolong sesama. Lambat laun , setelah semakin banyaknya blogger-blogger kreatif yang bermunculan, Google mulai membuat sebuah tawaran menarik untuk blogger-blogger kreatif ini. Salah satu tawaran itu adalah Google Adsense. Sebuah fasilitas yang memungkinkan google dapat memasang iklan pada blog seorang blogger sebagai imbalannya blogger tersebut mendapat imbalan berupa bayaran untuk setiap klik pada iklan-iklan tersebut. Sejak saat itulah profesi sebagai blogger mulai banyak diminati oleh masyarakat Indonesia.

Blogger merupakan sosok motivator yang tidak pernah disadari masyarakat. Melalui tulisan para blogger-blogger kreatiflah masyarakat bisa menemukan pemecahan dari setiap permasalahan yang mereka hadapi.  Jadi layaklah jika mereka disebut Motivator di balik layar. Ya itulah Motivator Blogger orang yang banyak sekali berjasa membantu masyarakat dalam meraih kesuksesannya.


0 Response to "Sukses Tak Harus Berjas dan Berpantofel , Banyak Blogger Sudah Membuktikan"

Post a Comment